GRIB Jaya Medan Giatkan Bakti Sosial, Abd. Tohib: Komitmen Membantu Masyarakat

0
105

Medan | GeberNews.com – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Kota Medan, Drs. Abd. Tohib, mengungkapkan bahwa pihaknya terus menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat melalui program rutin bakti sosial. Hal ini disampaikan Abd. Tohib pada Minggu (12/1/2025), yang menegaskan bahwa kegiatan ini dilakukan secara konsisten setiap minggu.

“Kami melalui Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Pimpinan Anak Ranting (PAR) GRIB Jaya se-Kota Medan, terus bergerak membantu masyarakat yang membutuhkan. Ini adalah komitmen kami sebagai organisasi yang ingin menjadi bagian dari solusi atas permasalahan sosial,” ujar Abd. Tohib.

Program bakti sosial yang digalakkan GRIB Jaya meliputi berbagai bentuk bantuan, mulai dari pembagian kebutuhan pokok hingga dukungan untuk masyarakat yang mengalami kesulitan. Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai kalangan karena dinilai mampu memberikan dampak nyata.

Abd. Tohib juga menekankan pentingnya kolaborasi dan gotong royong dalam setiap pelaksanaan program. “Kami ingin menunjukkan bahwa GRIB Jaya hadir bukan hanya sebagai organisasi, tetapi juga sebagai keluarga besar yang peduli terhadap lingkungan sekitar,” imbuhnya.

Dengan program ini, GRIB Jaya Kota Medan semakin memperkuat eksistensinya sebagai organisasi yang tidak hanya aktif di bidang sosial, tetapi juga menjadi mitra masyarakat dalam menciptakan perubahan positif.

(Dodi Rikardo Sembiring)

Teks Foto : Sekjen DPC GRIB Jaya Kota Medan, Drs. Abd. Tohib, memberikan bantuan berupa 300 batang kayu, 10 kodi seng asbes, dan 600 nasi kotak kepada tiga masjid di Kelurahan Bagan Deli. Bantuan ini diterima langsung oleh Lurah Bagan Deli, minggu pekan lalu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini