
Deli Serdang | GeberNews.com – Misteri penemuan tengkorak manusia di sumur sebuah rumah kontrakan di Perumahan Tanjung Selamat Lestari, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, akhirnya terkuak. Korban adalah Santi Boru Matanari (33), warga Medan Johor, yang dibunuh secara keji oleh kekasihnya sendiri, FES (35), karena dilanda cemburu buta.

Fakta mengejutkan ini diungkap Kapolrestabes Medan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan dalam konferensi pers, Rabu (9/4/2025), didampingi Kasat Reskrim AKBP Bayu Putro Wijayanto dan Kapolsek Sunggal Kompol Bambang G. Hutabarat.
“Korban dibekap dari belakang hingga tak bernyawa, lalu jasadnya dibuang ke dalam sumur dan ditutupi dengan terpal, seng, dan batu,” terang Gidion. Aksi sadis itu terjadi di rumah kontrakan yang sebelumnya mereka tinggali bersama.
Usai membunuh, FES membawa kabur sepeda motor dan uang milik korban. Ia sempat menghilang selama beberapa hari sebelum akhirnya ditangkap di kawasan Medan Denai pada 6 April 2025. Saat diinterogasi, pelaku mengakui semua perbuatannya dan menyebut cemburu sebagai motif utama.
“Motifnya karena cemburu dan emosi. Pelaku juga mencuri barang-barang korban setelah membunuh,” ujar Kanit Reskrim Polsek Sunggal AKP Budiman Simanjuntak.
Dodi Suara Prananta