


Deli Serdang | GeberNews.com – Ratusan warga Kecamatan Lubuk Pakam bersama anggota Pemuda Pancasila (PP) mendatangi rumah mantan Kepala Desa Sekip, J, di Gang Family, Jalan Pembangunan 1, Desa Sekip, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Senin malam, 25 November 2024. Rumah tersebut diduga menjadi lokasi penimbunan beras yang akan dibagikan sebagai bentuk politik uang untuk mendukung Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang nomor urut 03, AYS-BSA.

Aksi ini dipimpin oleh Eko, Ketua PAC Pemuda Pancasila Lubuk Pakam, setelah adanya laporan warga terkait aktivitas bongkar muat beras menggunakan mobil pikap bermuatan sekitar dua ton. Setibanya di lokasi, mereka mendapati sejumlah orang berjaga di depan rumah dengan atribut Ormas Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) JAYA.
Di hadapan massa, DA, seorang pendukung Paslon 03, mengklaim bahwa beras tersebut adalah miliknya yang dibeli untuk disedekahkan, bukan untuk kepentingan politik. “Kalau ada beras di dalam rumah ini, memangnya kenapa? Saya sering bersedekah,” ujar DA yang juga.
(ZL/Dodi. R)