Senin, Maret 24, 2025
spot_img
BerandaKepolisianSatlantas Polresta Deli Serdang Atur Lalin, Cegah Kemacetan & Kecelakaan

Satlantas Polresta Deli Serdang Atur Lalin, Cegah Kemacetan & Kecelakaan

Deli Serdang | GeberNews.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Deli Serdang terus gencar melakukan pengaturan lalu lintas di Jalan Lintas Medan – Lubuk Pakam, terutama pada pagi hari guna mengantisipasi kemacetan dan memastikan kelancaran arus kendaraan, Jumat (14/2/2025).

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya Priambodo, S.I.K., didampingi Kasat Lantas, AKP Johan Kurniawan, S.I.K., M.A., M.I.K., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mencegah kecelakaan serta meningkatkan keselamatan berkendara.

“Kami mengutamakan keselamatan dan kenyamanan masyarakat dalam berlalu lintas. Kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat mengantisipasi potensi kecelakaan. Ini juga bagian dari kegiatan preventif dalam Operasi Keselamatan Toba 2025,” ujar Kapolresta.

Selain pengaturan lalu lintas, petugas Satlantas juga membantu menyeberangkan warga dan anak sekolah, serta memberikan imbauan kepada pengendara agar selalu mematuhi rambu lalu lintas dan menjaga disiplin berkendara.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasa lebih aman dan nyaman saat berkendara. Dengan upaya proaktif kepolisian, diharapkan arus lalu lintas di kawasan tersebut dapat lebih tertib dan lancar, serta meminimalisir risiko kecelakaan.

Endi Nababan

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments

error: Content is protected !!