Endang Gustina Bantah Tuduhan Jual Narkoba, Tegaskan Hanya Berdagang Baju

0
110

Endang Gustina (kanan) bersama pelanggan di tokonya, menepis tuduhan terkait penjualan narkoba dan menegaskan bahwa ia hanya berjualan baju untuk menghidupi keluarganya secara halal.

Batubara | GeberNews.com – Endang Gustina membantah keras tuduhan dirinya terlibat dalam peredaran narkoba setelah penggerebekan oleh Satres Narkoba Polres Batubara di tempat usahanya pada Rabu (12/3/2025). Ia menegaskan bahwa dirinya hanya berjualan baju untuk menghidupi keluarganya dengan cara halal.

Penggerebekan yang dipimpin Kanit I Satres Narkoba, IPTU Jimmy Sitorus, dilakukan di rumah yang diduga milik Endang dan seorang pria bernama Incan. Namun, dalam pemeriksaan, petugas tidak menemukan barang bukti narkotika di lokasi tersebut.

Saat dikonfirmasi, Endang mengaku terkejut dan merasa malu atas tuduhan tersebut. “Saya hanya jualan baju, menghidupi lebih dari 20 anak dengan cara yang halal. Saya malu sama suami saya karena dianggap berjualan narkoba, padahal masyarakat yang ramai di rumah saya hanya sedang memilih baju,” ujarnya.

Ia juga mempertanyakan sumber laporan yang menyebabkan penggerebekan itu. “Laporan masyarakat? Masyarakat yang mana?” ucapnya heran.

Meski demikian, Endang tetap mendukung upaya pemberantasan narkoba oleh aparat kepolisian, terutama di Bulan Suci Ramadan ini. Namun, ia berharap agar tindakan kepolisian dilakukan dengan adil agar tidak menyakiti masyarakat yang tidak terlibat dalam peredaran narkotika.

(Tim)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini